Cara Unlock Bootloader Redmi 9T/POCO M3

Cara Unlock Bootloader Redmi 9T (lime)/Redmi 9 Power/Redmi Note 9/POCO M3 (citrus) Menggunakan Xiaomi Unlock Tools
Guntur
Please wait 0 seconds...
Scroll Down and click on Go to Link for destination
Congrats! Link is Generated
Unlock Bootloader Xiaomi

guntur.eu.org - Unlock Bootloader (UBL) Redmi 9T/POCO M3 - Redmi 9T adalah salah satu smartphone produk dari Xiaomi yang memiliki banyak pengguna. Oleh karena itu mungkin banyak dari kalian yang ingin melakukan Custom Rom atau mengakses fitur yang memerlukan akses root, untuk itu ponsel kamu wajib terbuka kunci Bootloader nya terlebih dahulu. bagaimana caranya? cukup mudah akan saya bagikan di artikel ini panduan langkah demi langkah cara Unlock Bootloader di Hp Redmi 9T.

Spesifikasi Xiaomi Redmi 9T

  1. Ukuran IPS LCD capacitive touchscreen, 16 juta warna
    - Ukuran: 6.53 inci
    - Resolusi: 2340 x 1080 piksel (Full HD+)
    - Aspek rasio: 19.5:9
    - Corning Gorilla Glass 3
  2. Prosesor: Qualcomm Snapdragon 662 (11 nm)
    - CPU: Octa-core (4x2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver)
    - GPU: Adreno 610
  3. Sistem Operasi: MIUI 12 berbasis Android 10
  4. Memori:
    - RAM: 4GB/6GB
    - Internal: 64GB / 128GB
    - Dapat diperluas dengan kartu microSD (dedicated slot)
  5. Kamera Belakang:
    - 48 MP, f/1.8, PDAF
    - 8 MP, f/2.2, (ultrawide)
    - 2 MP, f/2.4, (makro)
    - 2 MP, f/2.4, (depth)
    - Fitur: LED flash, HDR, panorama
    - Perekaman video: [email protected]
  6. Kamera Depan:
    - 8 MP, f/2.0, (wide)
    - Fitur: HDR
    - Perekaman video: [email protected]
  7. Baterai:
    - Kapasitas: Li-Po 6000 mAh, non-removable
    - Dukungan Fast charging 18W
  8. Fitur Lain:
    - Sensor sidik jari (montir belakang)
    - NFC (tergantung pada varian)
    - Radio FM
    - USB Type-C 2.0
    - Jack audio 3.5mm
  9. Dimensi: 162.3 x 77.3 x 9.6 mm
    - Berat: 198 gram
  10. Warna Tersedia: Carbon Gray, Twilight Blue, Sunset Orange, Ocean Green

Apa itu Bootloader?

Sebelum memulai tutorialnya saya akan menjelaskan Bootloader adalah Sebuah Code pemrograman Yang harus di dijalankan atau di muat oleh sistem operasi (OS) untuk Android. Konsep bootloader bersifat universal untuk hampir semua jenis OS yang sistemnya tertanam di PC, laptop, smartphone atau jenis perangkat yang lain.

Setiap ponsel Android, bootloader memiliki tugas yaitu mengoperasikan kernel pada sistem operasi dan membooting secara normal. Di balik itu semua bootloader juga berperan penting dalam memodifikasi Sistem Operasi. Namun kamu juga perlu memehami satu hal, OS Android merupakan Sistem operasi Open Source, Jadi setiap OEM memiliki versi spesifikasi bootloader tersendiri untuk hardware yang di tanam dalam Smartphone. Sehingga, jika kamu Ingin mencoba menginstal custom ROM yang tidak sesuai dengan Tipe atau versi smartphone anda akan berakibat fatal. entah itu entah itu menyebabkan soft brick atau hard brick.

Mengapa bootloader terkunci?

Setiap OEM biasanya mengunci Bootloader Smartphone buatannya, meskipun Android merupakan sistem operasi Open Source. Di balik itu semua Bootloader yang di kunci lebih aman Dari serangan Peretas dan Menghindari Kerusakan akibat kesalahan Modifikasi Sistem operasi dan berakhir dengan softbrick atau hardbrick.

Manfaat Unlock Bootloader dan Resikonya

Setiap hal yang kita lakukan tentu saja akan memiliki manfaat dan resiko tersendiri, termasuk UBL yang akan kamu lakukan pada ponsel Redmi 9T. Pertama saya akan bahas dari manfaat dulu.

Manfaat UBL

  • Membuka kunci bootloader memberi kamu akses penuh terhadap sistem operasi dan kamu bisa memodifikasi sistem dihp tersebut.

  • Mempermudah Upgrade/Down versi os MIUI Flashing di MiFlash karena syarat utama flashing di mode fastboot menggunakan Miflash adalah BOOTLOADER dalam keadaan sudah terbuka.

  • Bisa menggunakan Custom Recovery seperti TWRP, OrangeFox,PitchBlack Recovery dll.

  • Bisa membuka akses ROOT dengan melakukan flash Magisk/KernelSU (KSU)

  • Bisa Custom Rom lain, alih-alih menggunakan OS MIUI yang bisa dibilang ampas.
  • Bisa menggunakan kamera Gcam/Nikita

Resiko UBL

  • Membuat Keamanan perangkat menjadi lebih lemah, sudah menjadi resiko jika membuka kunci Bootloader akan melemahkan keamanan yang terdapat pada Redmi 9T kamu.

  • Menghilangkan Garansi resmi pada perangkat.

  • Jangan terlalu gegabah dalam setiap tindakan bisa menyebabkan kesalahan sistem atau bisa dibilang Softbrick untuk kasus tidak terlalu parah dan paling mengerikan Hardbrick untuk pemula pasti panik kalau mengalami ini wkwkw skill issue biasanya.

Syarat dan Ketentuan Unlock Bootloader

  • Redmi 9T kamu wajib menggunakan ROM MIUI Official bawaan hp/pabrik (ROM tidak resmi kemungkinan akan gagal sepertinya) dan Custom ROM tidak akan bisa digunakan untuk UBL.

  • Sudah Mempunyai Akun Mi dan login diperangkat serta Nomor HP yang digunakan aktif juga terhubung pada akun mi tersebut.

  • Akun Mi harus sudah login diperangkat minimal 3 hari untuk menghindari saat melakukan UBL tidak harus menunggu selama seminggu agar bisa unlock, rekomendasi saya lebih bagus menggunakan akun mi yang pernah Unlock Bootloader jika ada.

  • Backup semua data yang ada di hp Redmi 9T kamu terlebih dahulu, karena dalam proses ubl pasti akan menghapus semua data yang ada di Perangkat kamu.

  • DWYOR (do with your own risk).

Pada dasarnya semua seri hp Xiaomi dan Redmi bisa mengikuti tutorial ini untuk melakukan Unlock Bootloader atau disingkat UBL.

Bahan UBL yang Diperlukan

Sesudah selesai download bahan jangan lupa install driver, adb fastboot dan miflash unlock.

  1. Universal ADB Drivers:
  2. UniversalAdbDriverSetup.msi 16mb
  3. 15 Seconds ADB Fastboot v1.4.3:
  4. ADB-Driver-v1.4.3.zip 8mb
  5. Miflash Unlock Tools:
  6. miflash_unlock-en-6.5.224.28.zip 31mb
  7. Komputer/Laptop yang terhubung ke jaringan Internet.
  8. Kabel USB Original bawaan hp

Cara Unlock Bootloader Redmi 9T

Langkah awal dimulai dari handphone kamu untuk mengaktifkan Opsi Pengembang, Kunci OEM, USB Debugging dan kaitkan akun miui ke perangkat. simak caranya.

Mengaktifkan Opsi Pengembang

  1. Pertama pergi ke menu Pengaturan » Tentang Telepon di Handphone kamu.
  2. Gulir ke bawah dan temukan bagian Versi MIUI Sentuh 8 kali sampai muncul notifikasi dilayar Anda sekarang menjadi pengembang!
  3. Mode Pengembang
  4. Jika sudah pergi ke Pengaturan » Setelan Tambahan » Opsi Pengembang, lalu Aktifkan pengaturan "USB Debugging" dan "Kunci OEM".
  5. Kunci OEM dan USB Debugging

Menambahkan Akun Mi ke Perangkat

Peringatan:
Jangan menggunakan Wifi pada langkah ini, wajib memakai Data internet dari Kartu SIM yang terpasang pada hp kamu.

  1. Buka kembali Pengaturan » Setelan tambahan » Opsi pengembang » Status Mi Unlock.
  2. Lalu scroll klik tombol "Tambah akun dan perangkat".
  3. Menu Bind Mi Account
  4. Tunggu beberapa detik sampai proses sinkron data Akun Mi selesai dan muncul notif “Berhasil ditambahkan. Akun Mi tertaut dengan perangkat ini sekarang” berarti berhasil.
  5. Jika tidak berhasil akan muncul notifikasi Tidak bisa Memverifikasi Solusinya logout akun mi kamu lalu login dan coba kembali.

Setelah semua tahap diatas dilakukan selanjutnya beralih ke step PC/Laptop untuk eksekusi UBL Redmi 9T (Lime) menggunakan MiFlash Unlock Tools simak kelanjutanya.

UBL Menggunakan MiFlash Unlock Tool

  1. Extract file MiFlash Unlock lalu buka programnya dengan nama "miflash_unlock.exe" dengan klik kanan mouse pilih opsi "Run as Administrator"
  2. Selanjutnya masukkan Mi Akun yang terkait di hp kamu.
  3. Sign in Account Mi
  4. Setelah berhasil login akun mi, selanjutnya masuk Mode Fastboot matikan hp kamu lalu lakukan Tekan dan Tahan tombol "POWER dan VOLUME BAWAH" serentak selama beberapa detik sampai muncul logo Mi Bunny bertuliskan Fastboot di bawahnya.
  5. Masuk Mode Fastboot
  6. Selanjutnya, Hubungkan hp kamu ke komputer menggunakan kabel USB. di tampilan monitor jika notif yang muncul “Not connected to the phone” berarti hp Redmi 9T kamu belum terhubung ke PC/Laptop.
  7. Not Connected to Phone
  8. Jika ponsel sudah terhubung, maka tampilan status “Not connected to the phone” pada tampilan Mi Flash Unlock akan otomatis berubah menjadi “Phone Connected“.
  9. Ponsel Terhubung ke Komputer
  10. Langsung saja tekan "Unlock" nanti akan muncul notif "Unlock anyway" klik tombol setuju dan loading persen proses ubl akan berjalan.
  11. Verification Device
  12. Ditengah proses ubl berjalan terhenti sendiri dan muncul notif “Couldn’t Unlock Please unlock 168 hour later" tenang saja itu normal karena alasan keamanan maka kamu wajib menunggu selama 168 jam (seminggu) baru bisa melanjutkan lagi untuk mengubl ponsel kamu. untuk itu solusi bagi yang malas menunggu hanya ada 1 cara ganti akun mi yang sudah pernah ubl jadi tidak perlu menunggu selama itu.
  13. Couldn't Unlocked
  14. Jika sudah menunggu seminggu, langsung saja ulangi lagi tutorialnya untuk melakukan Unlock Bootloader, klik Unlock dan setelah proses yang panjang hp kamu berhasil ter UBL, maka tampilan MiFlash Unlock Tools akan seperti ini gambar berikut.
  15. Unlock Bootloader Berhasil
  16. Setelah berhasil proses 100% hp Redmi 9T kamu otomatis reboot kembali hidup seperti baru selesai Reset Ulang.
  17. Selesai.

Cek Status Bootloader Redmi 9T

Untuk mengetahui status Bootloader hp kamu benar-benar sudah terbuka atau masih terkunci, kamu dapat mengeceknya dengan menggunakan dua cara berikut ini.

Cara 1 cek Status Bootloader

  • Buka aplikasi Pengaturan pilih » Setelan Tambahan » Opsi Pengembang » Status Mi Unlock lihat perubahannya sebelum dan sesudah ubl.
  • Sebelum dan Sesudah Unlock Bootloader
  • Jika ada muncul pesan “Perangkat telah terbuka” itu menandakan kunci Bootloader telah berhasil dibuka.

Cara 2 cek Status Bootloader

  • Hidupkan ulang hp kamu
  • Setelah mulai hidup kembali, lihat ke bagian atas layar saat reboot, jika terdapat icon Gembok terbuka di bawahnya menandakan Bootloader sudah terbuka.

Kesimpulan

Itulah cara mudah untuk unlock bootloader Redmi 9T/POCO M3. Jika gagal kemungkinan kamu melewatkan beberapa step untuk itu penting membaca dan memahami setiap langkah dengan baik sebelum eksekusi tutorial ini. sekarang kamu berhasil membuka kunci bootloader dan mendapatkan akses penuh pada perangkat kamu. Demikianlah untuk artikel Cara Unlock Bootloader Xiaomi Redmi 9T semoga bermanfaat.

Reference:
nanda.id
Magelang Flasher
Channel Telegram Redmi 9T/POCO M3.

Posting Komentar

Persetujuan Cookie
Kami menggunakan cookie di situs ini untuk menganalisis lalu lintas, mengingat preferensi anda, dan mengoptimalkan pengalaman anda.
Oops!
Sepertinya ada yang salah dengan koneksi internet Anda. Sambungkan ke internet dan mulai menjelajah lagi.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.